Rabu, 01 Januari 2014

Perayaan Malam Tahun Baru di SMK Kal 2 Surabaya

Di penghujung tahun 2013, Komunitas Paskibra Sekolah merayakan malam tahun baru di SMK Kal 2 Surabaya (31/12). Acara ini dimulai pada pukul 20.00 WIB hingga tengah malam saat memasuki tahun 2014. Diikuti lebih dari 100 siswa, acara diisi dengan berbagai kegiatan santai dan dilakukan bersama. Ada yang membakar daging, membakar roti, membakar jagung, membersihkan ikan hingga menggorengnya. Para paskibra dari beberapa sekolah ini tampak menikmati kebersamaan kegiatan tersebut. 

 Paskibra SMK Adhikawacana dan SMK Kal 2 membakar jagung dan daging ayam

Berfoto bersama sebelum rame-rame membakar jagung dan daging 

Paskibra SMK Kal 2 dan SMKN 12 Surabaya membersihkan ikan 

Gotong royong membakar jagung 




 Dua pelatih juga membakar jagung

Sebelum acara dimulai, nonton dokumentasi paskibra sekolah dan film 


Tepat tengah malam, berfoto bersama

 Para pelatih berfoto bersama

Makan bersama setelah pergantian tahun


Paskibra yang mengikuti acara ini yaitu Paskibra SMK Kal 2 Surabaya, Paskibra SMKN 10 Surabaya, Paskibra SMKN 8 Surabaya, Paskibra SMKN 12 Surabaya, Paskibra SMK Adhikawaca Surabaya, dan Paskibra SMAN 17 Surabaya. Selain itu juga hadir alumni dan pelatih dari SMAN 13 Surabaya, SMAN 21 Surabaya, SMKN 5 Surabaya. 

Twitter : @paskibramuda